Upacara Bendera Mingguan di Kodim 1430/Konut, Wujudkan Disiplin dan Semangat Pengabdian Prajurit

- Editorial Team

Senin, 20 Oktober 2025 - 13:18 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Konawe Utara – Dalam rangka menumbuhkan jiwa kedisiplinan dan semangat pengabdian prajurit, Kodim 1430/Konut melaksanakan upacara bendera mingguan yang berlangsung di Lapangan Upacara Makodim 1430/Konut, Desa Banggarema, Kecamatan Andowia, Kabupaten Konawe Utara, Senin (20/10/2025).

Upacara yang dipimpin langsung oleh Kapten Inf Samuri, selaku Pasi Teritorial Kodim 1430/Konut mewakili Dandim 1430/Konut Letkol Arh Pramono,S.Sos.,M.Han yang bertindak sebagai Inspektur Upacara. Kegiatan ini diikuti oleh 66 personel Kodim 1430/Konut.

Dalam amanatnya, Kapten Inf Samuri menekankan pentingnya disiplin, tanggung jawab, dan semangat pengabdian dalam melaksanakan tugas sehari-hari sebagai prajurit TNI AD.

Baca Juga :  BABINSA KORAMIL 1430-02/ASERA GELAR KOMSOS DENGAN WARGA DESA LARONANGA

> “Melalui upacara mingguan ini, kita tingkatkan rasa tanggung jawab, loyalitas, dan profesionalisme dalam menjalankan tugas, serta menjaga kekompakan dan soliditas satuan,” tegasnya.

Selain sebagai sarana penghormatan kepada lambang negara, kegiatan upacara bendera juga menjadi momentum untuk menumbuhkan semangat nasionalisme dan memperkuat jiwa korsa di lingkungan Kodim 1430/Konut.

Di tempat terpisah, Dandim 1430/Konut Letkol Arh Pramono, S.Sos., M.Han., menyampaikan bahwa upacara bendera merupakan kegiatan rutin yang memiliki makna penting dalam membentuk karakter prajurit yang disiplin, loyal, dan tangguh.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 1430-02/Asera Laksanakan Komsos Bersama Tukang Batu di Desa Walalindu

> “Upacara bendera bukan sekadar kegiatan seremonial, tetapi juga bentuk penghormatan terhadap perjuangan para pahlawan serta sarana menanamkan nilai-nilai nasionalisme dan kebanggaan terhadap satuan,” ungkap Dandim.

Kegiatan upacara ini mencerminkan profesionalisme serta dedikasi tinggi prajurit Kodim 1430/Konut dalam mengabdi kepada bangsa dan negara.

Berita Terkait

‎Babinsa Koramil 1430-01/Lasolo Perkuat Komsos dan Pemantauan Wilayah di Desa Lemo Bajo
‎Patroli Bersama Komduk Wujud Sinergi TNI dan Masyarakat Jaga Kondusifitas Wilayah Kodim 1430/Konut
‎Babinsa Koramil 1430-01/Lasolo Laksanakan Pemantauan Wilayah dan Komsos di Desa Ulusawa
‎Patroli Bersama Komduk Wujud Sinergitas TNI dan Masyarakat Jaga Keamanan Wilayah Kodim 1430/Konut
‎Babinsa Koramil 1430-02/Asera Laksanakan Komsos di Kantor Kecamatan Andowia
‎Babinsa Koramil 1430-01/Lasolo Perkuat Silaturahmi dan Kesadaran Keselamatan Warga
‎Patroli Bersama Komduk Perkuat Sinergi dan Kedekatan TNI dengan Masyarakat di Konawe Utara
‎Danramil 1430-01/Lasolo Hadiri Penyerahan Bantuan Sembako untuk Korban Angin Puting Beliung

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 15:19 WITA

‎Babinsa Koramil 1430-01/Lasolo Perkuat Komsos dan Pemantauan Wilayah di Desa Lemo Bajo

Rabu, 14 Januari 2026 - 20:58 WITA

‎Patroli Bersama Komduk Wujud Sinergi TNI dan Masyarakat Jaga Kondusifitas Wilayah Kodim 1430/Konut

Rabu, 14 Januari 2026 - 15:56 WITA

‎Babinsa Koramil 1430-01/Lasolo Laksanakan Pemantauan Wilayah dan Komsos di Desa Ulusawa

Selasa, 13 Januari 2026 - 21:17 WITA

‎Patroli Bersama Komduk Wujud Sinergitas TNI dan Masyarakat Jaga Keamanan Wilayah Kodim 1430/Konut

Selasa, 13 Januari 2026 - 15:41 WITA

‎Babinsa Koramil 1430-02/Asera Laksanakan Komsos di Kantor Kecamatan Andowia

Berita Terbaru