Konawe Utara – Dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan serta mencegah potensi banjir di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1430-02/Asera, Serda N. Damar, bersama masyarakat Desa Tapuwatu melaksanakan kegiatan Karya Bakti pembersihan aliran sungai, Jumat (14/11/2025).
Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 Wita tersebut melibatkan unsur tokoh masyarakat serta warga setempat. Hadir dalam kegiatan ini antara lain Sardiman (Kasus), Fauzi (Tomas), serta warga Desa Muara Tapuwatu.
Sasaran karya bakti difokuskan pada pembersihan sedimen lumpur, sampah, dan pasir yang menumpuk di aliran sungai sehingga menghambat kelancaran arus air. Kondisi tersebut berpotensi menyebabkan banjir, terutama pada titik-titik rawan yang kerap terdampak saat curah hujan meningkat.
Menurut Babinsa Serda N. Damar, kegiatan ini merupakan bagian dari tugas TNI dalam membantu mengatasi kesulitan masyarakat serta memotivasi warga untuk meningkatkan kepedulian terhadap kelestarian lingkungan.
“Melalui kerja bakti ini, kita ingin memastikan sungai tetap bersih dan alirannya lancar. Selain itu, kegiatan seperti ini dapat membangun kesadaran masyarakat untuk menjaga lingkungan secara berkelanjutan,” ujarnya.
Selain menjaga kelancaran aliran sungai, karya bakti ini juga bertujuan mengurangi tingkat pencemaran air yang kerap dipengaruhi oleh aktivitas masyarakat di sektor pertanian, perkebunan, hingga pertambangan di wilayah Desa Tapuwatu.
Kegiatan berjalan lancar dengan penuh semangat gotong royong antara TNI dan masyarakat. Kodim 1430/Konut berkomitmen untuk terus mendorong kegiatan positif yang bermanfaat bagi masyarakat serta mendukung terciptanya lingkungan yang bersih, aman, dan sehat.

